Contoh Soal Mencari Luas Lingkaran

Contoh Soal Mencari Luas Lingkaran

contoh soal mencari luas lingkaran

Daftar Isi

1. contoh soal mencari luas lingkaran


sebuah kolam berbentuk lingkaran berjari - jari 7 cm . tentukan luas kolam tersebut!
jawab:
luas lingkaran = π r²
                     = 22/7 x 7 x 7 
                     = 22 x 7
                     = 154 cm

2. contoh soal mencari luas dan keliling lingkaran​


Jawaban:

Contoh Soal Menghitung Luas Dan Keliling Lingkaran

Contoh Soal 1:

jika diketahui sebuah lingkaran memiliki diameter 14 cm. Berapakah luas lingkaran tersebut?

Penyelesaian:

Diketahui:

d = 14 cm

karena d = 2 × r maka:

r = d/2

r = 14/2

r = 7 cm

Ditanyakan: Luas lingkaran?

Jawab:

Luas = p × r²

Luas = 22/7 × 7²

Luas = 154 cm²

Jadi, luas lingkaran tersebut adalah 154 cm².

Contoh Soal 2:

Sebuah lingkaran mempunyai jari-jari sebesar 10 cm. Berapakah luas lingkaran tersebut?

Penyelesaian:

Diketahui:

r = 10 cm

Ditanyakan: Luas lingkaran?

Jawab:

Luas = p × r²

Luas = 3,14 × 100

Luas = 314 cm²

Jadi, luas lingkaran tersebut adalah 314 cm².

Contoh Soal 3:

Hitunglah keliling lingkaran dengan jari-jari 20 cm.

Penyelesaian:

Diketahui:

r = 20 cm

p = 3,14

Ditanyakan: Keliling lingkaran?

Jawab:

Keliling = 2 × p × r

Keliling = 2 × 3,14 × 20

Keliling = 125,6 cm

Jadi, keliling lingkaran tersebut adalah 125,6 cm.>

Contoh Soal 4:

hitunglah keliling lingkaran dengan diameter 20 cm?

Penyelesaian:

Diketahui:

d = 20 cm

p = 3,14

Ditanyakan: Keliling lingkaran?

Jawab:

Keliling = p × d

Keliling = 3,14 × 20

Keliling = 62,8 cm

Jadi, keliling lingkaran tersebut adalah 62,8 cm.

soal yang diketahui keliling

Contoh Soal 5:

Diketahui sebuah lingkaran memiliki keliling sebesar 66 cm. Hitunglah berapa diameter lingkaran tersebut.

Penyelesaian:

Diketahui:

Keliling = 66 cm

Ditanyakan: Diameter lingkaran?

Jawab:

Keliling = p × d

untuk mencari diameter, maka dibutuhkan rumusnya.

Rumus mencari diamter adalah d = keliling / p

d = 66 / (22/7)

d = (66 × 7) / 22

d = 21 cm

Jadi, diameter lingkaran tersebut adalah 21 cm.


3. contoh soal mencari luas lingkaran dan jawaban nya


Lua lingkaran rumusnya = phi×r^2 atau 1/4 ×phi×d^2 .
kita menggunakan rumus phi×r^2.
cnth soal.
Sebuah lingkran mempunyai jari jari 10 cm hitunglah luas lingkaran tsb !
jawab = masukkan rumus phi×r^2
3,14 (kenapa menggunakan 3,14 bukan 22/7 karena 10 bukanlah kelipatan 7) 3,14 × 10 × 10 = 314 cm^2

4. tolong berikan contoh soal untuk mencari luas persegi yang ada di dalam lingkaran dan persegi yg ada diluar lingkaran(BESERTA CARANYA)


A) luas persegi dalam lingkaran = ( \pi × r² ) - ( s² ). B) luas persegi diluar lingkaran = ( s² ) - ( \pi × r² ) Semoga bisa membantu....

5. SOAL MATEMATIKA MENCARI LUAS LINGKARAN CONTOH ► SEBUAH KOLAM BERBENTUK LINGKARAN KELILINGNYA 44 CM TENTUKAN LUAS KOLAM TERSEBUT? ➤ JAWAB Keliling lingkaran = 44 cm Keliling = π X D 44 cm = 22/7X D D =7 x 44/22 D= 308/22 = 14 D=14 DI BAGI 2= jadi jari jarinya (r)= 7 Luas kolam = π x r x xr Luas kolam= 22/7 X 7 X7 = 154 cm KERJAKAN SOAL BERIKUT 1. SEBUAH LAPANGAN BERBENTUK LINGKARAN KELILINGNYA 88 M TENTUKAN LUAS LAPANGAN TERSEBUT ?2. KOLAM RENANG BERBENTUK LINGKARAN KELILINGNYA 242 M TENTUKAN LUAS KOLAM RENANG TERSEBUT ?3. TAMAN BENMAIN BERBENTUK LINGKARAN KELILINGNYA 132 M TENTUKAN LUAS TAMAN BERMAIN TERSEBUT?​


Penjelasan dengan langkah-langkah:

No.1

D = K ÷ π

= 88 ÷ (22/7)

= 28 cm

r = d ÷ 2

= 28/2

= 14

l = π × r × r

= 22/7 × 14 × 14

= 22 × 2 × 14

= 44 × 14

= 616 cm2

No.2

D = K ÷ π

= 242 ÷ 22/7

= 77

r = 77/2

= 38,5

l = π × r × r

= 22/7 × 38,5 × 38,5

= 4658,5 cm2

No.3

D = 132 ÷ π

= 132 ÷ (22/7)

= 42

r = 42/2

= 21

l = π × r × r

= 22/7 × 21 × 21

= 22 × 3 × 21

= 66 × 21

= 1386 cm2


6. Q.Tuliskan rumus mencari luas lingkaran!Buatlah contoh soal mencari luas lingkaran!beA => Penjawab pertama.nt :Ngasih bayi semut makan TwT​


PENDAHULUAN

Lingkaran merupakan salah satu kurva tertutup sederhana yang membagi bidang menjadi dua bagian, yaitu bagian dalam dan bagian luar lingkaran. Nama lingkaran itu biasanya sesuai dengan nama titik pusatnya.

» Unsur-unsur Lingkaran Berupa Garis dan Ciri-cirinya.

a. Busur

Ciri-ciri: yaitu kurva yang lengkung; berhimpit dengan lingkaran; jika kurang dari setengah lingkaran (sudut pusat < 180°) disebut busur minor; jika lebih dari setengah lingkaran (sudut pusat lebih dari 180 derajat) disebut busur mayor; busur setengah lingkaran berukuran sudut pusat = 180°.

b. Jari-jari

Ciri-ciri: berupa ruas garis yang menghubungkan titik pada lingkaran dengan titik pusat.

c. Diameter

Ciri-ciri: berupa ruas garis; menghubungkan dua titik pada lingkaran; melalui titik pusat lingkaran.

d. Tali busur

Ciri-ciri: berupa ruas garis; menghubungkan dua titik pada lingkaran.

e. Apotema

Ciri-ciri: berupa ruas garis; menghubungkan titik pusat dengan satu titik di tali busur; tegak lurus dengan tali busur.

» Unsur-unsur Lingkaran berupa Luasan serta ciri-cirinya.

a. Juring

Ciri-ciri: berupa daerah di dalam lingkaran; dibatasi oleh dua jari-jari dan satu busur lingkaran; jari-jari yang membatasi memuat titik ujung busur lingkaran.

b. Tembereng

Ciri-ciri: berupa daerah di dalam lingkaran; dibatasi oleh tali busur dan busur lingkaran.

c. Sudut pusat

Ciri-ciri: terbentuk dari dua sinar garis (kaki sudut); kaki sudut berhimpit dengan jari-jari lingkaran; titik sudut berimpit dengan titik pusat lingkaran.

» Menghitung Keliling dan Luas Lingkaran

1. Keliling Lingkaran

Kita telah tahu bahwa nilai perbandingan antara keliling dengan diameter lingkaran ialah K/d = π, K = πd karena d = 2r, maka K = 2πr

Rumus Keliling Lingkaran:

K = πd atau K = 2πr

2. Luas Lingkaran

Luas lingkaran adalah luas suatu daerah yang dibatasi oleh keliling lingkaran.

Rumus Luas Lingkaran:

L = πr² atau L = π(d/2)² atau L = 1/4πd²

PEMBAHASAN

1). L = πr²

2). Diketahui lingkaran dgn jari-jari 7 cm, berapakah luas nya.

L = πr²

L = 22/7 × 7 × 7

L = 154 cm²

Pelajari Lebih Lanjut:

1. Materi tentang luas lingkaran:

brainly.co.id/tugas/40258245

2. Materi tentang luas dan keliling lingkaran:

brainly.co.id/tugas/40518068

3. Materi tentang mencari diameter lingkaran:

brainly.co.id/tugas/17412556

___________________

Detail Jawaban:

Kelas: 8 SMP

Mapel: Matematika

Materi: 7 - Lingkaran

Kode Kategorisasi: 8.2.7

Kata kunci: Luas Lingkaran

Penjelasan dengan langkah-langkah:

[tex] \large \bf \color{blue}{PENDAHULUAN}[/tex]

Lingkaran merupakan Bangun datar yang memiliki satu sisi.

.

[tex] \huge\mathfrak \color{red}{Memiliki:}[/tex]

Sudut yang tidak terhingga

Simetri Lipat yang tidak terhingga

Simetri putar yang tidak terhingga

.

[tex] \huge \mathfrak \color{green}{Keterangan:}[/tex]

K = Keliling Lingkarand = diameterr = Jari jari lingkaranπ = phi = 22/7 atau 3,14

.

1. Rumus Keliling Lingkaran dan Luas Lingkaran ;

L = π × r² ( π × r × r )

K = 2πr (π × d)

.

[tex] \large \bf \color{blue}{PENYELESAIAN \: SOAL 2.}[/tex]

Diketahui Sebuah Lingkaran memiliki jari jari 21 cm Maka Berapa Luas Lingkaran tersebut?

L = π × r²L = 22/7 × 21 × 21L = 22 × 3 × 21L = 66 × 22L = 1.386

Diketahui Sebuah Lingkaran memiliki diameter 20 cm Maka berapa Luas lingkaran tersebut?

r = d/2r = 20/2r = 10 cm

L = π × r²L = 3.14 × 10 × 10L = 3.14 × 100L = 314 cm²

________________________________

[tex] \huge \mathfrak \color{pink}{Pelajari\:Lebih\:Lanjut ; :}[/tex]

Luas dan Keliling Lingkaran dengan diameter 8 cm https://brainly.co.id/tugas/45903780sebuah lingkaran memiliki diameter 42 cm maka berapa luas dan keliling https://brainly.co.id/tugas/45903688sebuah lingkaran memiliki diameter 40 cm maka luas dan keliling nya berapa?https://brainly.co.id/tugas/45901696suatu lingkaran mempunyai keliling 94,2cm panjang jari² lingkaran tersebut adalah https://brainly.co.id/tugas/45898043

[Detail Jawaban]Mata pelajaran : MatematikaKelas ; 6-SDMateri : Bab 4 - Luas dan VolumeKata Kunci : Lingkaran,Luas, Keliling,Jari jariKode soal : 2Kode Kategorisasi : 6.2.4#BelajarBersamaBrainly

7. [tex]rumus \: mencari \: luas \: lingkaran \: apa \: ya \\ \\ \\ \beta isa \: pakai \: contoh \: soal \: dan \: cara \: ngerjainya \: gk[/tex]Tolong bantu jawab dong yang pintarrumus cari luas Lingkaranhelp me !!!!


>>Jawaban dan penjelasan:

Pengertian

Lingkaran adalah bentuk yang terdiri dari semua titik dalam bidang yang berjarak tertentu dari titik tertentu.

Rumus

Keliling=2×π×r/π×d

Luas=π×r²

(π=22/7)

Contoh soal

Sebuah lingkaran mempunyai jari jari 7 cm, tentukan keliling dan luasnya!

Jawab:

keliling:

k=2×π×r

k=2×22/7×7

k=2×22

k=44 cm

luas:

l=π×r²

l=22/7×7²

l=22/7×49

l=22×7

l=154 cm²

-Zero-

Penjelasan: Lingkaran adalah suatu bangun datar Lingkaran terdiri dari suatu titik-titik yang digabungkan dan menjadi satu. Lingkaran terdiri dari garis,diameter, jari-jari, dll.Lingkaran Tidak memiliki sudut.

Rumus Luas lingkaran: π × r × r

Contoh soal:

Sebuah lingkaran diketahui berjari-jari 7 cm. Tentukan luasnya!

Jawab:

L= π × r × r

L= ²²/7 × 7 cm × 7 cm.

L= 22×7×7 ÷ 7

L= 1,087 cm ÷ 7

L= 154 cm².

Kesimpulan:

Mengapa π = ²²/7?

Karena jari-jarinya adalah kelipatan 7. π ²²/7 digunakan pada saat jari-jarinya adalah kelipatan 7. seperti 7,14,21,28,35, dst..

Contoh soal lagi:

Sebuah lingkaran diketahui memiliki diameter 10 cm. Tentukan luasnya!

Ingat rumusnya,

L = π × r × r

Karena jari-jarinya belum ditemukan, maka kita kan cari jari-jarinya.

r = d÷ 2.

r = 10 cm÷2

r = 5 cm.

Jadi sudah ketemu, ya..

Sekarang kembali ke soal.

Kita memakai π = 3,14

Mengapa?

Karena 5 bukan merupakan kelipatan 7. Jadi, yang bukan merupakan kelipatan 7 memakai π 3, 14 ya..

Okay, kita lanjutkan.

L= π × r × r

L= 3,14 × 5 cm × 5 cm.

L= 15,7 cm × 5 cm

L= 78,5 cm²

Kesimpulan:

Jadi, luasnya adalah 78,5 cm.

Yuk, pelajari lebih lanjut:

Rumus luas lingkaran: https://brainly.co.id/tugas/2506295

Luas lingkaran: https://brainly.co.id/tugas/35399988

Detail jawaban:

Kelas: 6

Tingkat sekolah: SD

Mapel: Matematika

Kata kunci: Luas, rumus, dan phi.

Bab/tentang: (3) Luas dan keliling lingkaran.

Kode kategorisasi: -

#Jadi juara satu, Yuk#


8. Quiz request dari -@nnurasmayeni- Rumus mencari luas lingkaran ..- Contoh soal mencari luas lingkaran ..________________Mau request apa? komen yw​


Penjelasan dengan langkah-langkah:

rumus luas lingkaran

L = π × r²

contoh soal :

Luas lingkaran jari Jari 14 cm?

L = π × r²

L = 22/7 × 14 × 14

L = 44 × 14

L = 616 cm²

~ Jawaban

1) Rumus mencari luas lingkaran

rumus = π × r^2

= π × (r × r) ✔

2) Contoh soal mencari luas lingkaran

Sebuah Lingkaran memiliki jari - jari 2 cm (:v) maka tentukan lah luas lingkaran tersebut ( π = 3,14 )

Luas = π × r^2

L = 3,14 × 2^2

L = 3,14 × (2 × 2)

L = 3,14 × 4

L = 12.56 Cm2 ✔

kesimpulan Jawaban

phi × r^212.56 Cm2

__________________________

Keterangan

Materi : Lingkaran


9. tolong bantuin cari rumus ini dong. catatan hilang. - menentukan panjang jari2 jika luasnya diketahui - menentukan panjang jari2 jika keliling diketahui (ini dari kisi2. caariin contoh soalnya dgn rumus) *disajikan gambar lingkaran dgn sudut pusat dan sudut keliling yang menghadap busur yang sama. siswa dapat menghitung besar sudut pusat, jika besar sudut kelilingnya diketahui. ini buat besok dikumpulin. Thq!


1. Menentukan jari – jari lingkaran jika diketahui luasnya
Soal            : Sebuah lingkaran memiliki luas 616 cm2, berapa cm jari – jarinya ?
Jawab         :

2. menentukan panjang jari2 jika keliling diketahui
KURANG NGERTI SAYA KALO YG INI, MAAF YA










10. carilah rumus luas lingkaran dan keliling lingkaran dengan menggunakan jari jari dan Diameter serta berikan masing masing 1 contoh soal! plis bantu jawab​


Penjelasan dengan langkah-langkah:

Lingkaran Merupakan Salah satu bangun datar Berikut Rumus Rumus Lingkaran :

Rumus Luas Lingkaran = πr²Rumus Keliling Lingkaran Terhadap Jari Jari = 2πrRumus Keliling Lingkaran Terhadap Diameter = πd

Contoh Soal :

Sebuah Lingkaran Memiliki Diameter 28 cm Tentukan :

1) Luas Lingkaran ?

2) Keliling Lingkaran Terhadap Jari Jari ?

3) Keliling Lingkaran Terhadap Diameter ?

Jawab :

untuk menentukan panjang jari jari maka rumus nya adalah r = ½ × diameter

Diameter = 28 cm

Jari Jari = ½ × 28 cm = 14 cm

1) Luas Lingkaran

= πr²

= 22/7 × 14 cm × 14 cm

= 22 × 2 cm × 14 cm

= 616 cm²

2) Keliling Lingkaran Terhadap Jari Jari

= 2πr

= 2 × 22/7 × 14 cm

= 2 × 22 × 2

= 88 cm

3) Keliling Lingkaran Terhadap Diameter

= πd

= 22/7 × 28 cm

= 22 × 4 cm

= 88 cm

#AyoBelajar

#BelajarBersamaBrainly


11. Bagaimana cara mencari panjang jari jari lingkaran jika diketahui luas suatu juring ? Berikan contoh soalnya


Rumus mencari jari² lihat di gambar

Contoh soal

1. Sudut pusat suatu juring lingkaran adalah 45°, hitunglah jari-jari lingkaran jika luas juring adalah 77 cm². (π = 22/7)

Jawab:

Luas juring = 77 cm²
Sudut pusat = 45°

r = √[(luas juring x 360)/(sudut pusat x π)]
r = √[(77 x 360) / (45 x 22/7)
= √[(77 x 8) : 22/7
= √616 x 7/22
= √28 x 7
= √196
= 14 cm

12. sebutkan 2 contoh soal dan jawabanya tentang mencari luas dan keliling lingkaran


ini jawaban ya maaf ya kalo salah1)Berapa panjang jari jari jika Luasnya adalah 154cm2 dan berapa kelilingnya?

jawabannya
L=phi×r×r
r=154×7/22
r=49
r=√49
r=7cm

K=phi×d
d=7×2
d=14cm
K=22/7×14
K=44cm

2)berapa luas 1/2 lingkaran yg berdiameter 20cm dan berapa kelilingnya?

jawabannya
L=phi×r×r
r=20/2=10cm
L=3,14×10×10
L=314×1/2
L=157cm2

K=phi×d
K=3,14×20
K=62,8×1/2
K=31,4cm

13. rumus cara mencari luas lingkaran jika diketahui kelilingnya dan serta contoh soalnya​


) Jika ingin mencari luas, maka harus diketahui jari-jarinya dahulu. [Silahkan lihat rumus lingkaran pada link diatas ya, soal mencari luas dan keliling lingkaran].

b) Darimana bisa mendapatkan jari-jari (r) ?

c) Dari rumus keliling, karena rumus keliling adalah 2πr atau πd.

d) Dari keliling inilah kita bisa mendapatkan (r), kemudian barulah bisa mencari luasnya.

Jawab:luas=π×jari jari×jari jari

Keliling=2π×jari jari

Contoh:

Tentukan luas sebuah lingkaran yang berjari jari 7!

Rumus luas=π×jari jari kuadrat

22/7×49=154

Tentukan keliling sebuah lingkaran yang berjari jari 14

2×22/7×14=616/4=154


14. 1) RUMUS MENCARI LUAS LINGKARAN JIKA HANYA DIKETAHUI KELILINGNYA ADALAH...2) RUMUS MENCARI KELILING LINGKARAN JIKA HANYA DIKETAHUI LUASNYA ADALAH...KASIH CONTOH SOAL NYA JUGA......MOHON DI BANTU KAKAK KAKAK....​


1) π x r x r

2) 2 x π x r

Wauw

1. Contoh =diketahui keliling lingkaran 31,4 cm. Hitung luas =

Jawab =

keliling = phi × diameter

31,4 = 3,14 × d

d = 10cm

r= 10÷2=5cm

Luas = phi×r²

= 3,14×5²

=78,5cm²

2. Contoh = diketahui luas suatu lingkaran 154cm². Hitung keliling!

Luas = phi × r²

154 = 22/7×r²

r² = 154×7/22

r =√49

= 7cm

d=2r = 2(7) =14cm

Keliling = phi×diameter

= 22/7×14

=44cm

xxxunknownxxx


15. Mohon dijawab secepatnya, yang benar dan lengkap jadi jawaban terbaik :) 1. Buatlah contoh soal cerita dan jadikan model matematika SPLDV serta tentukan nilainya.. 2. Berilah contoh soal tentang 'menentukan panjang bangun datar'.. 3. Tentukan jarak tempuh pada soal tentang lingkaran yang kamu buat.. 4. Tuliskan rumus mencari luas permukaan untuk segala bangun ruang.. 5. Tentukan hasil peluang dari pelemparan dadu...


4.Luas permukaan kubus:6×(s×s)/6s^(kuadrat)
luas permukaan balok:2 (P×L+L×T+P×T)
limas:Luas alas+jumlah luas sisi tegak

16. cari + tulis + cari contoh soal +jawaban +pelajari materi: Luas dan keliling lingkaran 1 soal 3​


Jawaban:

semoga bermanfaat dan membantu


17. Tuliskan contoh Soal mencari keliling dan Luas: -Persegi -Persegi Panjang -Lingkaran -Trapesium -Jajar Genjang -Layang-Layang


soal-soal mencari keliling dan luas:

Persegi
Jika keliling persegi adalah 32cm, berapakah luasnya?

Persegi panjang
Panjang suatu persegi panjang sama dengan dua kali lebarnya. Jika lebarnya 3cm, berapakah luasnya?

Lingkaran
Jika jari-jari lingkaran adalah 14cm, maka berapakah kelilingnya?

Trapesium
Panjang sisi atas adalah 8cm. Panjang sisi bawah adalah 12cm. Tingginya 15cm. Berapakah luasnya?

Jajargenjang
Panjang sisi miring sama dengan 13cm. Panjang alas sama dengan 30cm. Hitunglah kelilingnya!

Layang-layang
Panjang diagonal pertama sama dengan dua kalinya diagonal kedua. Jika panjang diagonal pertama 22cm, berapakah luas layang-layang tersebut?

18. ● Quiz pandai matematika ●Pertanyaan 1 : Luas bangun tersebut adalah . . . Pertanyaan 2 : Berikan contoh soal mencari Luas Lingkaran minimal 2 saja !Note : ● Jawab semua soal● Memakai cara penyelesaiannya● No ngasal ​


1. 154 Cm²Lingkaran

d = 28 Cm

r = 28 ÷ 2 = 14 Cm

Luas??

L = πr²

= 22/7 x 14 x 14

= 22 x 2 x 14

= 44 x 14

= 616 x ½

= 308 Cm²

Lingkaran II

d = 28 ÷ 2 = 14 Cm

r = 14 ÷ 2 = 7 Cm

Luas??

L = πr²

= 22/7 x 7 x 7

= 22 x 7

= 154 Cm²

(Karena ada dua lingkaran yang Menumpuk, Jadi Tidak perlu di bagi 2 karena jika 2 lingkaran pada gambar di satukan, maka akan terbentuk lingkaran utuh)

Luas Lingkaran pada gambar

= L. Lingkaran - L. Lingkaran II

= 308 - 154

= 154 Cm²

2. Contoh soal

1. Luas lingkaran dengan jari jari 7 Cm adalah??

L = 154 Cm²

r = 7 Cm

Luas??

L = πr²

= 22/7 x 7 x 7

= 22 x 7

= 154 Cm²

2. Luas ¾ lingkaran yang mempunyai jari jari 14 Cm adalah??

L = 462 Cm²

r = 14 Cm

Luas¾??

L = ¾ x πr²

= ¾ x 22/7 x 14 x 14

= 66 x 2 x 14 x ¼

= 132 x 14 x ¼

= 1.848 x ¼

= 462 Cm²

3. Berapa Luas ½ Lingkaran jika r =

10 Cm??

L = 157 Cm²

r = 10 Cm

Luas??

L = πr² x ½

= 3,14 x 10 x 10 x ½

= 3,14 x 100 x ½

= 314 x ½

= 157 Cm²

Pembahasan :

Lingkaran adalah kumpulan titik-titik yang berjarak sama terhadap titik pusat lingkaran, Sifat Sifat Lingkaran

mempunyai jari-jari, yaitu jarak dari pusat lingkaran ke dinding lingkaran mempunyai diameter atau garis yang memotong dua dinding dalam lingkaran dan melewati titik tengahtidak mempunyai sudut

——————————————————

Rumus rumus lingkaran

Luas Lingkaran

L = πr²

L½ = ½ x πr²

L¼ = ¼ x πr²

L¾ = ¾ x πr²

Keliling Lingkaran

k = 2πr

k = πd

——————————————————

No 1

Lingkaran 1 :

diketahui :

d = 28 cm

r = 28 : 2 = 14 cm

Jawab :

= π x r²

= 22/7 x 14 x 14

= 22 x 2 x 14

= 44 x 14

= 1/2 x 616

= 308 cm²

Lingkaran 2 :

diketahui :

d = 28 : 2 = 14 cm

r = 14 : 2 = 7 cm

Jawab :

= π x r²

= 22/7 x 7 x 7

= 154 cm²

Luas lingkaran :

= 308 cm² - 154 cm²

= 154 cm²

No 2

1. Sebuah Lingkaran memiliki diameter 7 cm.maka tentukan Luas lingkaran tersebut ....

Penyelesaian

= π x r²

= 22/7 x 7 x 7

= 22 x 7

= 154 cm²

2. Sebuah lingkaran memiliki diameter 28 cm. maka tentukan luas lingkaran Tersebut .....

Penyelesaian

= 1/2 x 28

= 14 cm

= π x r²

= 22/7 x 14 x 14

= 22 x 2 x 14

= 44 x 14

= 616 cm²

» Detail Jawaban «

Mata Pelajaran : Matematika

Kelas : 5 SD

Kata kunci : Luas lingkaran

Kode kategorisasi : -


19. Cari contoh soal menentukan luas juring jika besar sudut dan luas lingkaran diketahui.....tolong


➡️Mata Pelajaran: Matematika
➡️Bab: Bangun Datar
➡️Kata Kunci: Lingkaran

Pembahasan
⬇️⬇️⬇️⬇️⬇️

Dik

sudut = 60°
luas = 113,04cm²

dit = luas juring

Jawab

luas juring

= 60/360 × 113,04

= 1/6 × 113,04

= 18,84cm²[tex] [/tex]

20. carilah rumus luas lingkaran dan keliling lingkaran serta buatkan tiga contoh soal tentang luas keliling lingkarannya serta jawabnnya Tolongin plis beskk di kumpull​


Jawaban:

Rumus Luas Lingkaran:

Luas = π * r^2, di mana r adalah jari-jari lingkaran dan π adalah konstanta matematika yang dikenal sebagai "pi" dengan nilai 3,14 (aproximasi).

Rumus Keliling Lingkaran:

Keliling = 2 * π * r, di mana r adalah jari-jari lingkaran dan π adalah konstanta matematika yang dikenal sebagai "pi" dengan nilai 3,14 (aproximasi).

Contoh Soal 1:

Diketahui jari-jari sebuah lingkaran adalah 7 cm. Berapakah luas dan keliling lingkaran tersebut?

Jawaban:

Diketahui jari-jari (r) = 7 cm

Luas = π * r^2 = 3.14 * 7^2 = 3.14 * 49 = 153.86 cm^2

Keliling = 2 * π * r = 2 * 3.14 * 7 = 43.96 cm

Contoh Soal 2:

Diketahui keliling sebuah lingkaran adalah 31.4 cm. Berapakah jari-jari dan luas lingkaran tersebut?

Jawaban:

Diketahui keliling (C) = 31.4 cm

Keliling = 2 * π * r = 31.4 cm

r = 31.4 cm / (2 * 3.14) = 5 cm

Luas = π * r^2 = 3.14 * 5^2 = 3.14 * 25 = 78.5 cm^2

Contoh Soal 3:

Diketahui luas sebuah lingkaran adalah 154 cm^2. Berapakah jari-jari dan keliling lingkaran tersebut?

Jawaban:

Diketahui luas (A) = 154 cm^2

Luas = π * r^2 = 154 cm^2

r^2 = 154 cm^2 / 3.14 ≈ 49

r ≈ √49 = 7 cm

Keliling = 2 * π * r = 2 * 3.14 * 7 = 43.96 cm

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Rumus Luas Lingkaran:

Luas lingkaran dihitung dengan menggunakan rumus Luas = π * r^2. Dalam rumus ini, "r" adalah jari-jari lingkaran, yaitu jarak dari titik pusat lingkaran ke tepi lingkaran. Konstanta π (pi) memiliki nilai mendekati 3,14 dan digunakan untuk menghitung luas lingkaran.

Rumus Keliling Lingkaran:

Keliling lingkaran dihitung dengan menggunakan rumus Keliling = 2 * π * r. Dalam rumus ini, "r" juga merupakan jari-jari lingkaran. Rumus ini menghitung panjang lingkaran atau jarak keliling lingkaran.

Contoh Soal 1:

Dalam contoh soal ini, diberikan jari-jari lingkaran sebesar 7 cm. Untuk menghitung luas, kita menggunakan rumus Luas = π * r^2, dengan memasukkan nilai jari-jari yang diketahui menjadi 7 cm. Hasilnya adalah luas lingkaran sebesar 153.86 cm^2. Untuk menghitung keliling, menggunakan rumus Keliling = 2 * π * r dengan memasukkan nilai jari-jari 7 cm. Hasilnya adalah keliling lingkaran sebesar 43.96 cm.

Contoh Soal 2:

Dalam contoh soal ini, diketahui keliling lingkaran sebesar 31.4 cm. Untuk mencari jari-jari, kita menggunakan rumus Keliling = 2 * π * r, dengan memasukkan nilai keliling yang diketahui menjadi 31.4 cm. Dari rumus tersebut, kita dapat mencari nilai jari-jari, yaitu sebesar 5 cm. Setelah mengetahui jari-jari, kita dapat menghitung luas menggunakan rumus Luas = π * r^2 dengan memasukkan nilai jari-jari tersebut, dan hasilnya adalah luas lingkaran sebesar 78.5 cm^2.

Contoh Soal 3:

Dalam contoh soal ini, diketahui luas lingkaran sebesar 154 cm^2. Untuk mencari jari-jari, kita menggunakan rumus Luas = π * r^2, dengan memasukkan nilai luas yang diketahui menjadi 154 cm^2. Dari rumus tersebut, kita dapat mencari nilai jari-jari, yaitu sebesar 7 cm. Setelah mengetahui jari-jari, kita dapat menghitung keliling menggunakan rumus Keliling = 2 * π * r dengan memasukkan nilai jari-jari tersebut, dan hasilnya adalah keliling lingkaran sebesar 43.96 cm.

JIKA ADA KESALAHAN MOHON DIKOREKSI

SEMANGAT !


21. eyyo guys bantu yuk soal:1.Luas alas persegi=2.kll persegi panjang=3.kll lingkaran=4.luas segitiga5.kll persegi=6.luas permukaan prisma=7.luas permukaan limas=8.luas permukaan tabung=9.luas permukaan kerucut=10.luas permukaan bola=11.luas selimut kerucut=12.Cara mencari jari-jari atau diameter jika dekitehaui volume atau luas permukaanNah,jadi guhek mo cerita nih gengs,,jdi guhek itu bsk mo ulangan hiyanjirr T_T,,jdi ulangan nya mtk,,yo dh dikasih kisi² kek gini awokawok otak guhek ampe puyeng oyy,,jadi kalian harus bantu guhek,,please jawab yg bener,,jan ngasal please,,klo bisa kalian kasih contoh soal nya,,oggeyy,,kalian baek lan please yaamayan poin nya ye kan klo bisa jwab nya simpel tapi mudah dipahami ok.guhek dh curhat masa gamau bantu,,masa jwb nya ngasal sih,,dh itu aja kok:vSekian terimagaji​


Jawaban:

1. luas alas persegi rumusnya = sisi × sisi atau sisi²

contoh soalnya

luas persegi dengan panjang sisi 5 cm adalah?

= sisi × sisi = 5×5 = 25 cm² atau soalnya bisa juga gini, diketahui luas alas persegi adalah 81 cm² tentukan panjang sisi persegi tersebut ! Nah, cara jawabnya =

luas = sisi² cara 2, luas = s×s

81 = sisi². 81 = s×s

√81 = sisi. 81 = 9×9

9cm = sisi, = 9 cm

2.keliling persegi panjang rumusnya = (2×panjang )+(2×lebar) atau 2×(panjang + lebar)

contoh soalnya

tentukan luas suatu persegi panjang, jika diketahui panjang sisinya 6 cm dan lebarnya 7, cara jawabnya = keliling = 2×( 6+7) = 2× 13 = 26 cm

3.keliling lingkaran rumusnya = π×d atau π×2×r,

dengan, π = 22/7 atau 3,14 d adalah diameter dan r adalah jari jari.

contoh soal, tentukan keliling lingkaran dengan jari jari 28 cm ( π : 22/7) !

K = π×2×r

= 22/7×2×28

= 22/7 × 56

= 22×56/7 = 1232/7 = 176 cm

4.luas segitiga rumusnya = 1/2×alas× tinggi

contoh soal = tentukan luas segitiga dengan panjang alas 3 cm dan tingginya 6cm!

= 1/2 × alas × tinggi =1/2 × 3 × 6 = 1/2 × 18 = 1×18/2 = 9 cm²

5. keliling persegi rumusnya 4 × sisi atau s+s+s+s tapi yang ini capek ngitungnya mending yang 4× sisi aja.

contoh soal, hitung berapa keliling persegi yang panajng sisinya 8 cm !

K= 4×8 = 32 cm

6.luas permukaan prisma = 2 × luas alas + luas selimut atau 2 × luas alas + keliling alas × tinggi

contoh soal, tentukan luas permukaan prisma dengan alas berbentuk segitiga, yang panjang alasnya 6, tinggi alasnya 4 sisi miringnya 5, dan tinggi prismanya 9.

= 2× luas alas + keliling alas × tinggi

= 2× ( luas segitiga = 1/2×a×t) + (alas segitiga+tinggi segitiga+sisi miring segitiga)× tinggi

= 2×( 1/2×6×4) + (6+4+5)× 9

= 2× ( 24/2 ) + 15 × 9

= 24 + 15 × 9 = 360×9 = 3240 cm²

7. luas permukaan Limas = luas alas + jumlah luas sisi tegak

8.luas permukaan tabung rumusnya = 2πr(r+t)

contoh soal, tentukan luas permukaan tabung yang diameter alasnya 14 cm dan tingginya 20,

= r = d:2 = 14:2 =7 cm

luas permukaan =

2πr( r+t) = 2×22/7 ×7 ( 7+20)

= 44/7× 7 (27) = 44/1 × 1 ( 27) = 44×27 = 1188 cm²

9.luas permukaan kerucut, rumusnya = π×r(r+s)

10.luas permukaan bola, rumusnya = 4×π×r²

11. luas selimut kerucut, rumusnya = π×r×s btw cara mencari s =√r²+t²

12.cara mencari jari jari atau diameter jika diketahui volume atau luas permukaan, caranya adalah dengan menggunakan rumus volume atau luas permukaan bangun ruang yang ditanyakan.

contoh = diketahui volume sebuah bangun ruang apalah gitu misal kerucut nih, diketahui volumenya 15.400 cm³ dan tinggi kerucut 12 cm, tentukan diameter dan jari jarinya !

= rumus volume kerucut adalh 1/3πr²t berarti

volume = 1/3 πr²t

15.400 = 1/3×22/7×r²×12

15.400:1/3 = 22/7×r²×12

= 15.400×3/1 = 22/7×r²×12

=46.200 = 22/7 × r² × 12

= 46.200 :22/7 = r²× 12

= 46.200×7:22 = r²×12

= 14.700 = r² × 12

= 14.700:12 = r²

= 1.225 = r² = √1.225 = r = 35

jari jari = 35 cm

diameter = 2×r = 2×35 = 70 cm

jadi, jari jari kerucut adalh 35 cm dan diameternya 70 cm

MAAP KALO SALAH•́ ‿ ,•̀

JANGAN LUPA JADIIN JAWABAN TERCERDAS YAK <( ̄︶ ̄)>

OKEY, SEMOGA MEMBANTU (^∇^)ノ♪


22. 2.)carilah keliling dan luas bangun datar serta contoh soalnyabangun datarnya:- persegi- persegi panjang- belah ketupat- layang layang- trapesium- jajargenjang- lingkaran- segitiga = sama kaki sama sisi sembarang​


Jawab:

persegi=k=4xs    l=sxs

persegi panjang=k=2x(p+l)    l=pxl

belah ketupat=k=4xs l=d1xd2:2

layang-layang=k=2x(a+b)    l=d1 x d2:2

trapesium=k=a+b+c+d   l=(a+b)xt:2

jajar genjang=k=2x(a+b)  l=axt

lingkaran=k=2 x[tex]\pi[/tex]xr   l=[tex]\pi[/tex]xrxr

segitiga=l=axt:2

segitiga sama kaki=k=2x(a+b)

sama sisi=3xs

sembarang=a+b+c

Penjelasan dengan langkah-langkah:

jadiin jawaban terbaik ya. dan follow aku juga ya.

Jawaban:

persegi=k=4xs l=sxs

persegi panjang=k=2x(p+l) l=pxl

belah ketupat=k=4xs l=d1xd2:2

layang-layang=k=2x(a+b) l=d1 x d2:2

trapesium=k=a+b+c+d l=(a+b)xt:2

jajar genjang=k=2x(a+b) l=axt

lingkaran=k=2 x\piπ xr l=\piπ xrxr

segitiga=l=axt:2

segitiga sama kaki=k=2x(a+b)

sama sisi=3xs

sembarang=a+b+c

Penjelasan dengan langkah-langkah:

semoga berguna


23. [tex]{ \boxed{ \bold{ \blue{Quis \: }}}}[/tex]Rumus mencari luas dan keliling lingkaranDan contoh soalnya [tex]\green{\pink {\fcolorbox{purple}{black} {\boxed{\bold {\orange{Question from}}} \boxed{\tt{} \blue{✷ShiningBrightly✷}}}}}[/tex]​


Jawaban:

Rumus luas lingkaran

L= π × r², dengan, π = konstanta pi (3.14 atau 22/7), dan r = jari-jari lingkaran.

Rumus keliling lingkaran

Sementara itu, rumus keliling lingkaran adalah 2 x π x r.

Penjelasan dengan langkah-langkah:

contoh soal

Diketahui sebuah lingkaran memiliki diameter 28 cm. Berapakah luas lingkaran tersebut?

jawab.

d = 28 cm

r = d/2 = 14 cm

Luas lingkaran

L = π x r2 = 22/7 x 142 = 616 cm2

[tex] \huge\tt \blue{J} \red{A} \orange{W} \blue{A} \green{B} \purple{A} \pink{N } \orange{ )}[/tex]

Lingkaran ialah bangun datar yang memiliki ciri ciri sebagai berikut.

Memiliki jumlah sudut 180 derajat.Memiliki Jari jari Memiliki diameter

Berikut rumus mencari luas dan keliling lingkaran.

1,Rumus luas lingkaran.

= πr².

2,Rumus keliling lingkaran

= 2 x π x r.

Keterangan.

r: Jari jari

π: Pi

===========================================

Pelajari lebih lanjut

https://brainly.co.id/tugas/2822102https://brainly.co.id/tugas/10162236https://brainly.co.id/tugas/1019844

Tolong koreksi

===========================================

Detail jawaban.

Modul : Matematika

Kelas : 6

Materi : ~

Bap :~

Kode : ~

Kode kategori :~ ===========================================

Jawaban ori dari

Luis cah gandez


24. last sebelum off sampai entah berapa lama 154³= apa itu lingkaran ? berikan contoh soalnya (mencari keliling dan luas)! selamat tinggal teman teman :D


✏ Jawaban 154³ => 154 x 154 x 154=> ( 154 x 154 ) x 154=> 213.716 x 154=> 3.625.264

Lingkaran Adalah Sebuah Benda Berbentuk Bulat

Contoh => Sebuah lingkaran dengan jari - jari 14 cm tentukan luas dan kelilingnya !

Penyelesaian Soal ( LUAS ) ⬇L = π x r²L = 22/7 x 14 x 14L = 22 x 28L = 616 cm²

Penyelesaian Soal ( KELILING ) ⬇K = π x 2rK = 22/7 x 2 x 14K = 88 cm²

[tex]_ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _[/tex]

[tex]\boxed{\boxed{\sf ✏ \: Nanaa }}[/tex]

Pembahasan

Bilangan Berpangkat adalah sebuah bilangan yang ditujukan untuk menyederhanakan penulisan bilangan apabila dikali dengan angka yang sama dengan berulang-ulang kali.

Perpangkatan adalah sebuah bentuk operasi dalam ilmu matematika yang boleh digunakan apabila sebuah bilangan dikali dengan bilangan yang sama lebih dari satu kali perkalian.

✏ ️Contoh Bilangan Perpangkatan 2 Yaitu :

4 × 4 = 4².

Dibaca empat pangkat lima. Kenapa ? Karena 4 nya itu dikali kan sebanyak lima kali. Dan jadi lah Dibaca empat pangkat dua atau empat kuadrat [4²].

✏️ Contoh Bilangan Perpangkatan 3 Yaitu :

2 × 2 × 2 = 2³.

Dibaca dua pangkat tiga. Kenapa ? Karena 2 nya itu dikali kan sebanyak tiga kali. Dan jadilah Dibaca dua pangkat tiga [2³].

✏️ Akar Pangkat Dua Yaitu :

n × n = g, Maka, √g = n.

√g dibaca akar pangkat dua atau akar kuadrat dari g.

✏️ Akar Pangkat Tiga Yaitu :

Hasil akar pangkat tiga dari suatu bilangan ialah bilangan yang jika dipangkatkan tiga menghasilkan bilangan di dalam akar tersebut.

³√125.

Dibaca Akar Pangkat Tiga dari bilangan 125 tersebut.

Penyelesaian No.1

[tex] \sf{154}^{3} = 154 \times 154 \times 154 = 3.652.264[/tex]

Penyelesaian No.2

Lingkaran merupakan kumpulan-kumpulan titik-titik yang membentuk menjadi lengkungan yang tertutup.

Rumus

Luas ⇒ L = πr²Keliling ⇒ K = 2πrDiameter ⇒ d = 2r

Luas

Sebuah Lingkaran mempunyai jari-jari 36 cm. Tentukan luas lingkaran

tersebut!!!

(π = 22/7)

Jawab

Luas Lingkaran

= πr²

= 22/7 x 35 x 35

= 3.850 cm².

Keliling

Lingkaran dengan jari-jari 7 cm. Tentukan kelilingnya!!! (π = 22/7)

Jawab

Keliling Lingkaran

= 2πr

= 2 x 22/7 x 7

= 44 cm

✏️✏️✏️✏️✏️✏️✏️✏️✏️✏️✏️✏️✏️✏️✏️✏️Pelajari Lebih Lanjut• Materi tentang pengertian bilangan berpangkat: brainly.co.id/tugas/6661348• Materi tentang penyederhanaan bilangan berpangkat: brainly.co.id/tugas/298101• Materi tentang hasil operasi bilangan berpangkat: brainly.co.id/tugas/23381876• Perpangkatan, bentuk akar : brainly.co.id/tugas/16341728• Perkalian pecahan berpangkat : brainly.co.id/tugas/23262625✯✯✯✯✯✯✯✯✯✯✯✯✯✯✯Detail Jawaban❐ Mapel : Matematika❐ Kelas : IX❐ Materi : 1 - Bilangan Berpangkat❐ Kode Soal : 2❐ Kode Kategorisasi : 9.2.1❐ Kata Kunci : Bilangan berpangkat, Perpangkatan, Bentuk sederhana dan Lingkaran

25. jelaskan rumus mencari panjang busur lingkaran & Luas juring! beserta contoh soalnya!


Rumus Panjang Busur : Contoh Soal dan Penyelesaiannya

Panjang busur dan juring atau sudut sebuah lingkaran merupakan satu kesatuan yang saling berhubungan. Mereka sama-sama dipengaruhi oleh besar sudut yang terbentuk. Semakin besar sebuah sudut, maka semakin panjang sebuah busur dan semakin luas sebuah juring.

Ada dua tahapan yang harus Anda lakukan, yakni:

1) Membagi sudut satu lingkaran penuh (360°) dengan sudut pusat

2) Membagi keliling lingkaran dengan hasil no 1 (sudut satu lingkaran penuh (360°) dengan sudut pusat).

Penjelasan :

Garis merah AB adalah busur lingkaran

θ atau AOB adalah besar sudut juring atau sudut lingkaran

OA dan OB adalah jari-jari lingkaran

daerah warna biru adalah luas juring, yaitu daerah yang dibatasi oleh dua jari-jari dan sebuah busur lingkaran.

Ok, sudah jelas ya? Sekarang kita lanjut ke rumusnya ;

Itulah rumus yang nanti akan digunakan dalam mencari panjang busur, luas juring dan lainnya..

Contoh Soal dan Penyelesaiannya

1.Perhatikan gambar di bawah ini!

Jika diketahui juring ∠AOB = 45° dan OB = 7 cm, hitunglah panjang busur AB!

Penyelesaian:

Seperti yang telah dijelaskan diatas, pertama kita harus membagi sudut satu lingkaran penuh (360°) dengan sudut pusat yakni:

360°/45° = 8

Kedua, cari panjang busur (PB) lingkaran dengan cara membagi keliling lingkaran dengan hasil langkah pertama, yakni:

PB = 2πr/8

PB = 2 . (22/7) . 7 cm/8

PB = 44 cm/8

PB= 5,5 cm

Jadi, panjang busur AB adalah 5,5 cm

2.Sebuah juring memiliki sudut 90º dan jari-jarinya 7 cm. Berapakah panjang busur dan luas juringnya?

Diketahui :

θ = 90º

r = jari-jari = 7 cm.

Untuk mendapatkan panjang busur dan luas juring kita harus mencari keliling dan luas lingkaran.

Karena jari-jari 7 cm dan merupakan kelipatan dari 7, maka π = ²²/₇

Keliling lingkaran = 2πr

Keliling lingkaran = 2 × ²²/₇ × 7

Keliling lingkaran = 44 cm

Luas lingkaran = πr²

Luas lingkaran = ²²/₇ × 7²

Luas lingkaran = 154 cm²

Panjang busur

Rumus yang kita gunakan adalah yang ada sudut dan panjang busurnya.

90 dan 360 disederhanakan sehingga menjadi 1 banding 4

Kalikan silang antara 1 dan 44, kemudian kalikan silang panjang busur dengan 4

Untuk mendapatkan panjang busur, maka 44 harus dibagi dengan 4.

Diperoleh bahwa panjang busurnya adalah 11 cm.

Luas juring

Perhatikan penyelesaian dibawah ini..

Rumus yang dipakai adalah rumus yang ada sudut dan luas juring, karena yang diketahui besar sudut dan dicari luas juring. Untuk yang panjang busur tidak dipakai.

90 dan 360 disederhanakan menjadi 1 banding 4

kalikan silang 1 dan 154, kemudian kalikan silang luas juring dengan 4

Untuk mendapatkan luas juring, 154 dibagi dengan 4

Diperoleh luas juring = 38,5 cm²


Video Terkait

Kategori matematika